Wanita ini temukan cara agar pernikahan bisa dihadiri mendiang ayah

Michael Stepien mungkin tak bisa menghadiri pernikahan anaknya. Pasalnya, pria ini tewas dalam sebuah perampokan di tahun 2006. Stepien meregang nyawa setelah ditembak salah satu perampok. Saat itu dia baru pulang dari pekerjaannya. Namun Jeni, sang putri berhasil menemukan cara agar mendiang ayahnya bisa menjadi pendamping di hari bahagianya. Dia mendatangkan pria yang telah menerima donor jantung ayahnya.
Arthur Thomas, 72 hampir menjemput ajal ketika dia mendapatkan donor jantung dari Stepien. Dia sangat berterimakasih atas kesempatan hidup yang diberikan Tuhan lewat Stepien. Karena itu dia menuliskan ucapan terima kasih kepada keluarga mendiang dan tetap menjaga tali silaturahmi selama bertahun-tahun.
Ketika Jeni menulis surat kepadanya dan menanyakan kesediaannya untuk mendampingi gadis itu berjalan menuju altar, Thomas tak butuh waktu lama untuk setuju. Baginya, mengantarkan Jeni menuju jenjang kehidupan selanjutnya adalah satu kehormatan besar. Tak sebanding dengan jantung yang diberikan oleh Stepien, tetapi Thomas yakin itu bisa menjadi salah satu caranya untuk berterimakasih.
“Kebanggaan apalagi yang bisa didapatkan seorang pria selain mendampingi putri dari pria yang telah memberikan jantungnya [ke altar]? katanya kepada KDKA. “Saya tidak bisa membayangkan kehormatan yang lebih besar lagi.” Pada hari yang dinanti-nanti, upacara pernikahan Jeni menjadi momen bahagia yang membuat seluruh hadirin menitikkan air mata. Jeni dan Thomas sendiri tampak haru ketika berjalan berdampingan menuju altar. Sebelum upacara perkawinan dimulai, Jeni sempat menyentuh dada Thomas. Di sanalah detak jantung sang ayah berada, menemaninya hingga detik terakhir sampai nama belakang Jeni berubah dari Stepien menjadi Lynne.
sumber:Merdeka.com