Kotamobagu
Jelang Pilkada, Hansip Rutin Siskamling

ProBMR, Kotamobagu – Turut serta dalam menjaga Keamanan lingkungan jelang pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2015, pada 9 Desember mendatang. Pemerintah Kecamatan Kotamobagu Barat, mengaktifkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) dengan melibatkan sejumlah Hansip di Kelurahan.
Hal ini disampaikan Sekertaris Kecamatan Kotamobagu Barat, Mahmud Soleman SE, saat diwawancarai ProBMR.com beberapa waktu lalu.
“Siskamling diaktifkan untuk menjaga keamanan Lingkungan dalam rangka pemilihan Gubernur,” Ungkapnya.
Dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap memelihara situasi yang kondusif dilingkungan masing-masing.
“Keamanan lingkungan adalah hal yang sangat penting untuk kita jaga bersama,” Imbaunya. (ddj)