Kotamobagu

Wali Kota Kotamobagu Kembali Lakukan Kunker, Kali Ini Giliran Ke Disdik

Kotamobagu – Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara, Selasa (10/8) pagi tadi, kembali melakukan kunjungan kerja. Kali ini giliran Dinas Pendidikan (Disdik).

Dalam kesempatan tersebut Walikota mengatakan, tujuan kunker tersebut dalam rangka melakukan evaluasi terhadap capaian realisasi anggaran perangkat daerah, termasuk kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan program kegiatan.

“Ini penting dilakukan untuk melihat sejauh mana capaian masing-masing perangkat daerah khususnya dalam mendukung pencapaian indikator sasaran dalam RPJMD Kota Kotamobagu yang saat ini sudah masuk tahun ketiga. Apa yang belum tercapai, atau progress capaiannya masih di bawah target harus diakomodir kembali dan diarahkan untuk bisa mencapai indikator sasaran yang ada. Makanya selain melihat capaian realisasi anggaran yang sedang berjalan saat ini, perangkat daerah juga diminta untuk mempersiapkan formula anggaran yang tepat dalam APBD perubahan, kemudian proyeksi anggaran serta pencapaian indikator sasarannya pada APBD tahun anggaran 2022,” kata wali kota.

Sementara itu, Kepala Disdik Kotamobagu, Dra Rukmi Simbala, menambahkan, bahwa kunjungan wali kota di Diknas terkait dengan program kegiatan tahun 2021 kemudian perencanaan program tahun 2022.

“Dihadapan ibu wali kota tadi kami paparkan, untuk anggaran diknas tahun 2021 sudah mencapai 47 persen serapannya. Kemudian persoalan yang dihadapi di Diknas terkait pelayanan menyentuh masyarakat sesuai visi misi wali kota dan wakil walikota,” ujar Rukmi.

(Yyn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close