Dinilai Paling Siap, Ardiles Apresiasi Kinerja Awaludin CS
BOLTIM — Salah satu Komisioner KPU Provinsi Adrdiles Mewoh memuji kinerja KPUD Kabupaten Boltim. Hal ini dikatakan Ardiles saat dirinya jumpa PERS dengan sejumlah Wartawan di kantor KPUD Boltim, rabu (3/6). Menurutnya, selain suasana Politik cukup hangat di Kabupaten ini, akan tetapi kesiapan para penyelenggara Pilkada di Boltim yakni komisioner dan sekertariat KPU dinilai paling siap.
“Dilihat dari persiapan, kami akui KPU Boltim sudah siap menggelar Pilkada serentak. Apalagi rentetan tahapan satu persatu telah dilakukan pihak penyelenggara,” ujar Ardiles seusai memberikan pembekalan pemutakhiran data kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Boltim.
Adanya hal tersebut, Ardiles pun tak tanggung-tanggung memberikan Apresiasi dengan kinerja KPU Boltim yang dibawah kepemimpinan Awaluddin Umbola, yang terus berusaha agar pelaksanaan Pilkada serentak ini tersosialisasi menyeluruh hingga ke tingkat masyarakat. “Kami berharap KPU Boltim dapat berakselerasi guna menyukseskan tahapan pelaksanaan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pilkada Bupati dan Wakil Bupati,” ucapnya.
Ketua KPU Boltim, Awaluddin Umbola, menyatakan, komitmennya menjadikan Pilkada Boltim sebagai percontohan pelaksanaan pesta demokrasi di Sulut, utamanya di wilayah Bolmong Raya. “Kita terus berupaya agar tahapan berjalan baik sesuai rencana. Penyelanggara pemilu di kecamatan hingga desa, terus kita tingkatkan kemampuan mereka dalam hal pelaksanaan tahapan secara menyeluruh,” tandas lelaki yang murah senyum itu.(Sandy)