Oknum Mengaku Kaban BKD Tipu Honorer
BOLMONG – Upaya menjadikan verifikasi tenaga Honorer Daerah (Honda) kategori II sebagai lahan pencarian yang cepat dan mudah, tetap dilakoni sejumlah oknum tidak bertanggungjawab. Lagi- lagi, tenaga Honda mengadu ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD).
Para Honda meminta penjelasan BKD. Belakangan, ada oknum mengaku bernama Kepala BKD Zainudin Paputungan dengan nomor ponsel 085391940994, dan Kabid Pengembangan Karir (Bangkir) Yani Aldi Pudul nomor ponsel 085214923939, mengubungi para Honda melalui telepon. Honda yang berhasil dihubungi dimintakan untuk mentrasnfer sejumlah uang ke rekening atas nama Muhammad Akbar sebesar Rp2 juta.
Honda yang memenuhi permintaan oknum yang diduga penipu itu, dijanjikan akan diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) melalui jalur verifikasi Honda jilid II ini. Sejumlah honda menjadi korban atas penipan tersebut. Rabu (26/11) kemarin seorang honda bernama Saleh mentransfer uang ke rekening BRI atas nama Muhammad Akbar. Namun, saat Saleh menghubungi nomor yang mengaku Kepala BKD dan Kabid Bangkir ternyata itu bukan nomor hp asli dari kedua pejabat tersebut.
‘’Ada sejumlah honorer yang datang, membawa fotocopy bukti transfer dan syarat yang harus dimasukkan ke BKD,’’ kata Aldi. ‘’Jadi kalau ada lagi yang coba melakukan penipuan kepada Honda, saya sarankan supaya langsung melapor ke polisi,” ujar Aldi.
Lantaran, BKD Bolmong tidak pernah dan tidak akan melakukan praktek seperti itu. “Kami sudah berkomitmen bahwa, praktek yang seperti itu tidak akan dilakukan. Sehingga saya sarankan supaya melaporkan ke polisi jika ada yang coba melakukan penipuan,” tegasnya.