Bupati Sehan Landjar Apresiasi Kegiatan Tulude di Bulawan
TULUDE merupakan suatu kegiatan syukuran rutin tahunan yang hal tersebut merupakan acara adat untuk mensyukuri nikmat Tuhan. Selain itu Tulude yang asalnya dari wilayah Nusa Utara atau daerah Sangihe Talaud ini juga telah terbukti didaerah-daerah di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) termasuk di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) yang telah menjadi satu kegiatan yang bersifat sosial masyarakat yang sifatnya saling ada silahturami antar suku/ras dan agama. Demikian ungkapan makna dan rasa syukur Bupati Kabupaten Boltim, Sehan Landjar, SH bersama Ny Nursiwin Dunggio dalam menghadiri perayaan Tulude kerukunan Mahengke Nusa diDesa Bulawan Dua Kecamatan Kotabunan pada Jumat (27/2). “Hukum adat telah menjadi dasar hukum di Indonesia jauh sebelum Indonesia merdeka. Oleh karena itu, kemerdekaan pada awalnya itu merupakan ‘masyarakat adat’,” ungkapnya.
Lanjut Eyang (Sapaan akrab Bupati,red) Boltim sangat terbuka dan welcome bagi semua suku adat termasuk yang berasal dari Sangihe Talaud, karena Boltim merupakan salah satu Kabupaten yang juga terdapat semua suku/etnis dan agama sehingga yang menjadi tolak ukur kerukunan. “Saya minta masyarakat Sangihe dan Talaud di Boltim jangan sampai berkecil hati karena semua etnis/suku Bol-Mong, Arab, Bugis, Cina, Minahasa dan Gorontalo yang ada di Boltim mendapati hak dan kedudukan yang sama serta tidak ada yang membeda-bedakan,” terangnya.
Adapun dalam perayaan tersebut, Eyang juga memberikan memberikan apresiasi atas terlaksananya dengan sukses kegiatan Tulude masyarakat didesa tersebut yang nantinya bisa dijaga terus untuk kerukunan dan kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari. “Tulude ini merupakan ikatan yang tidak bisa dilupakan dari masa kemasa karena nilainya sangat tinggi dalam kerukunan dan sosial bermasyarakat khususnya bagi para putra-putri Boltim yang mempunyai darah Sangihe yang masih menjunjung tinggi norma-norma adat seperti Tulude ini,” tandas Bupati.
Sebelumnya para rombongan Bupati bersama Ibu disambut tarian penjemputan selamat datang adat Nusa Utara Sangihe yakni tarian Gunde diiringi musik Tagonggong dan syair puisi Sasambo. Dan turut hadir dalam acara tersebut, Camat Kotabunan, Kapolsek Kotabunan, Teddy Pontoh mewakili Kepala Danramil, Denny, para pejabat eselon II Pemda Kabupaten Boltim, para Sangadi Kotabunan Bulawan, tokoh agama, pemuda dan seluruh elemen masyarakat desa Bulawan bersatu. (Sandy/Advetorial)