Kunjungi Kotamobagu, Ini Kata Ketua BPK RI

ProBMR, Kotamobagu– Kunjungan kerja Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, Harry Azhar Azis, ke Kotamobagu, Senin (25/7) memiliki kesan tersendiri bagi pemerintah Kota Komobagu. Pasalnya, saat diwawancarai sejumlah wartawan, Harry Azhar Azis, memuji pengelolaan keuangan daerah yang berhasil memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tiga kali berturut-turut.
“Jika tiga kali WTP, maka sudah dipastikan pengelolaan keuangannya baik, termasuk soal Dandes,” ungkap Azis.
Azis pun menegaskan, pengelolaan keuangan secara menyeluruh di tubuh Pemkot baik. Itu teruji lewat pemeriksaan keuangan tahun anggaran 2015 yang melibatkan Kantor Akuntan Publik (KAP). “Pemeriksaannya kemarin dilakukan oleh KAP, dan berhasil meraih opini WTP,” tutup Azis.
Sementara itu, Wali Kota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara mengapresiasi penyampaian Ketua BPK RI, Harry Azhar Azis yang mengungkapkan kompetensi Pemkot dalam pengelolaan keuangan daerah.
“Itu merupakan sebuah testimoni langsung dari Ketua BPK RI. Pemkot dan masyarakat mengahaturkan apresiasi yang tinggi, atas pengakuan pengelolaan dan pelaporan keuangan yang sudah sesuai dengan koridor pertanggung jawaban,’ singkat Walikota. (ddj)