Kotamobagu Tuan Rumah Sosialisasi TIK Implementasi E-Government
ProBMR, Kotamobagu– Pemerintah Kota Kotamobagu kembali mendapat kepercayaan dari pemerintah Provisi Sulut menjadi tuan rumah pelaksanaan sosialisasi yang dilaksanakan oleh Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengembangan Sistem Informasi dan Telematika Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Provinsi Sulut. Kegiatan yang digelar, Kamis (21/7) di Restorant Lembah Bening ini membahas tentang Teknologi informasi (TIK) Implementasi E- government.
Mewakili Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara, saat memberikan sambutan, Asisten 2 Bidang Ekbang Ir. Gulimat Asis Mokoginta, M.TP, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Dishub provinsi yang telah memilih Kota Kotamobagu sebagai tuan rumah.
“Ucapan terima kasih kepada pemerintah provinsi yang telah memeilih Kota Kotamobagu sebagai tuan rumah kegiatan Sosialisi. Mudah-mudahan kerjasama antar pemerintah dapat terus terjalin dengan baik dan lebih ditingkatkan di masa yang akan datang,” kata Gulimat.
Menariknya pada acara kali ini, ada materi yg disampaikan melalui Video Conference, yakni meteri Pemanfaatan Video Conference dalam rangka monitoring dan evaluasi dekonsentrasi dan tugas pembantuan, oleh Kepala Biro Perencanaan Kemendagri dan Koordinasi dan Integrasi Sistem Menunjang Percepatan Imlementasi E-Government yang disampaikan oleh PLT Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kemendagri, Drs. Doddi Triatmaji, MM.
Sementara itu untuk materi Implementasi E-Government di Era Keterbukaan Informasi, disampaikan oleh Youlie Rindengan, ST.,MSc.,MM akademisi IT Unsrat Manado. Dalam kesempatan itu pula, Kepala Dinas Dishubbudparkominfo Moch. Agung Adati, ST.Msi, ditunjuk sebagai moderotar.
Sementara itu, ketua Panitia Pelaksana Drs. Joseph Purukan, yang juga menjabat Kepala UPTD PSIT Dishub Kominfo Provinsi Sulawesi Utara, berharap agar kegiatan ini dapat memberikan dampak positif terhadap Implementasi E-Government bagi daerah di sulut. “Harapan saya, kegiatan seperti ini dapat memberikan dampak yang baik bagi penerapan E- Government di dalam pelayann kepada masyarakat,” kata Yoseph.
Sebagai Informasi, para peserta kegaiatan sosialisasi terdiri dari SKPD dan Camat dilingkup Pemerintah KK, para Kepala Dinas yang membawahi Kominfo se- Provinsi Sulawesi Utara. (ddj)