Bolmong Kebagian Rusun Baru Tahun Ini

BOLMONG – Pemerintah Pemkab Bolmong tak henti-hentinya mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat. Untuk tahun ini, Pemkab melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) kembali mendapatkan bantuan pembangunan rumah susun (Rusun) 200 kamar. “Ya Rusun tersebut akan digunakan oleh pegawai,” ujar Kepala DPU Bolmong Ir Norma Makalalag.
Menurutnya, Rusun yang menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016 akan dibangun di Desa Lalow, Kecamatan Lolak. “Kita belum dapat konfirmasi berapa anggarannya. Namun yang pasti pihak ketiga telah mengurus proyek pembangunan yang dilaksanakan dalam waktu dekat ini,” terang Norma.
Selain itu, ditambahkan Norma, pihaknya telah mengurus serah terima, rusun tahap satu yang telah dibangun di Lolak. “Itu sementara proses serah terima. Nantinya setelah diserahkan Rusun tersebut akan dikelola Pemkab Bolmong,” kata Norma.
Keberhasilan lobi DPU Bolmong mendatangkan berbagai pembangunan di daerah mendapatkan apresiasi dari warga. Arman, salah satu warga Lolak mengatakan, kinerja DPU sangatlah baik. Sebab ada begitu banyak proyek pembangunan yang sudah dibawa di Bolmong. “Kita berharap kinerja tersebut akan dipertahankan sehingga pembangunan di daerah terus melejit,” tutupnya. (sal)