Pengajuan Dana Hibah Pengamanan Pilkada Tarik Ulur
Estimasi Anggaran yang kami ajukan untuk pengaman PemiluKada Bolsel sebesar 3 Milyar dan Boltim sebesar 3 Milyar
ProBMR, Kotamobagu- Tahapan Pemilihan Umum Kepala Daerah serentak Tahun 2015 sudah berjalan, saat ini tahapannya sudah masuk pada tahapan pendaftaran bakal calon Bupati. Menariknya hingga saat ini, dana hibah pengamanan Pemilu Kada di dua Daerah yang menyelenggarakan Pemilihan Kepala Daerah di Wilayah BMR, yakni Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan maupun Bolaang Mongondow Timur belum menemui titik temu.
Menurut Kepala Kepolisan Resor Bolaang Mongondow, AKBP Wiliam Simanjuntak, SIK , saat diwawancarai ProBMR.com, Selasa ( 4/08) lalu, mengatakan, pihaknya telah mengajukan dana hibah pengamanan Pemilu Kada kepada kedua Pemerintah Daerah, dengan estimasi anggaran sebesar 3 Milyar Rupiah untuk masing-masing Daerah.
“Estimasi Anggaran yang kami ajukan untuk pengaman Pemilu Kada Bolsel sebesar 3 Milyar dan Boltim sebesar 3 Milyar,” Ungkapnya.
Dari pengajuan tersebut, Kata Wiliam, baru Kabupaten Bolsel yang sudah ada kejelasan soal Dana Hibah pengamanan, itupun masih jauh dari angka yang diajukan pihak Kepolisian. Sementara untuk Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, sampai hari ini belum ada kejelasan.
“Tahapan kan sudah berjalan, otomatis pengamanan juga jalan, seharusnya ini menjadi perhatian Pemerintah Daerah, di dalam mewujudkan pelaksanaan tahapan Pemilu Kada yang aman dan damai,” Jelasnya.
Disinggung soal besaran angka dana hibah yang diajukan oleh pihak Polres yang dianggap sejumlah kalangan terlalu besar , Wiliam menyampaikan, besaran angka tersebut tidak muncul begitu saja, namun sudah melalui analisa dan petimbangan yang matang.
“Idealnya besaran angka untuk pengamanan Bolsel dan Boltim masing-masing 2 Milyar. Angka ini muncul dengan beberapa indikator diantaranya luas wilayah, jarak tempuh, kerawanan, mobilisasi personel, serta indikator lainya, ” Terangnya. (ddj)