Gelar Reses di Kotamobagu Selatan, Jusran Undang Masyarakat Menengah Kebawah
Kotamobagu — Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu Jusran Deby Mokolanot, SAg, MSi melaksanakan reses dapil Kotamobagu Selatan (Kotsel) di markas besar sekretariat PKB Kotamobagu,Desa Kopandakan I, Kecamatan Kotsel Senin (05/07/2021).
Agenda ini dihadiri Kadis DLH, perwakilan Dinas Pertanian, Camat Kotamobagu Selatan, unsur pemerintah Desa Kopandakan 1,serta para tokoh masyarakat yang ada di Kotamobagu Selatan.
JDM dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya berinisiatif mengundang masyarakat kalangan menengah kebawah agar hasil aspirasi dari masyarakat yang mengharapkan kebaikan kedepan akan tercapai.
“Sengaja saya mengundang sebagian besar masyarakat kalangan menengah kebawah agar apa yang menjadi harapan bisa saya bawah ke DPRD untuk dijadikan pokok pikiran dewan, “ucapnya.
Lanjut ketua komisi II DPRD Kotamobagu, juga mengundang pihak DLH, dan pertanian karena Kotamobagu Selatan itu terkenal dengan lumbung padi Kotamobagu jadi bukan tidak mungkin bila usulan dan aspirasi akan berputar pertanian.
“Ada beberapa aspirasi dan usulan yang nantinya akan menjadi bahan saya untuk dijadikan pokok pikiran untuk dibahas di tingkatan dewan, “ucapnya.
Reses ini dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
(Yyn)