Polres Kembali Gelar Mutasi
ProBMR, Kotamobagu– Kepolisian Resor Bolaang Mongondow, kembali menggelar mutasi dijajaranya. Serah terima jabatan dipimpin langsung Kapolres Bolmong AKBP Wiliam Simanjuntak SIK, di ruang Aula, Jumat (19/06) pagi tadi.
Dalam Mutasi kali ini, jabatan Kepala Satuan Reserse Narkoba yang sebelumnya dijabat AKP Pridipta digantikan AKP Hany Lukas, sementara tiga Jabatan Kepala Polisi Sektor diganti, masing-masing Kapolsek Kotabunan yang dijabat Kompol Tedy Pontoh digantikan Kompol Efendi Manopo, Kapolsek Poigar yang dijabat Iptu N. Nico Tulandi digantikan Iptu Gani Tololiu , Kapolsek Bolangitang yang dijabat AKP Nico Tampaty digantikan Iptu Joy Bomomuat, dan Kapolsek Nuangan yang dijabat Iptu Sudario B Hardjo digantikan Iptu Ramly Rambing.
Dalam sambutanya, Kapolres Bolmong, AKBP Wiliam Simanjuntak SIK, menyampaikan mutasi di dalam tubuh Polri adalah hal yang wajar dalam rangka pengembangan personel dan kesatuan.
“Mutasi di Tubuh Polri sangat diperlukan untuk mendorong produktivitasnya kerja suatu kesatuan dalam menghadapi tantangan tugas yang diamanatkan organisasi,” Ungkap Wiliam.
Tak lupa dirinya,mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pejabat lama yang telah menjalankan tugas dengan baik selama menjabat. Kepada pejabat baru, Wiliam menyampaikan, selamat menjalankan tugas di tempat yang baru.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang telah mengadi selam menjabat, dan ucapan selamat kepada pejabat baru. (ddj)