KPU Bolmong Gelar Simulasi Pemungutan Suara
BOLMONG – Menjelang pemungutan suara 14 Februari 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar simulasi pemungutan suara, perhitungan suara, serta penggunaan SIREKAP dalam pemilihan umum tahun ini. Acara tersebut dilaksanakan mulai pukul 07.00 WITA di Lapangan Desa Mongkoinit kecamatan Lolak, Selasa 30 Januari 2024 Simulasi melibatkan berbagai pihak terkait baik Parpol, penyelenggara, Bawaslu, masyarakat hingga wartawan dengan tujuan agar dapat mengsosialisasi kegiatan tersebut kepada masyarakat. “Pada saat pemungutan suara, setelah menerima 5 surat suara, petugas harus memeriksa kertas suara untuk memastikan keabsahan dan keakuratan suara yang masuk. Untuk situasi ril di TPS, baik KPPS dan petugas pengamanannya metodenya seperti saat ini,” kata Ketua KPU Bolmong Afif Zuhri.
Lanjutnya lagi, untuk distribusi logistik pemilu akan disalurkan H-2 di kecamatan, dan distribusi di desa-desa H-1,” ungkapnya. Alasan logistik pemilu disalurkan H-2, dikarenakan ada beberapa desa yang akan beresiko seperti Desa Pomoman kecamatan Poigar. Sementara itu, dalam sambutan Asisten 1 Deker Rompas, mewakili Bupati Bolmong Ir Limi Mokodompit MM, menyampaikan Pemkab Bolmong sendiri sangat berterima kasih kepada KPU Bolmong yang terus menjalin baik.
Ia berharap metode simulasi pemungutan suara ini yang akan berlangsung juga di semua pada TPS se Bolmong. “Saya harapkan para petugas penyelenggara mulai dari Petugas KPPS dan petugas pengamanan agar menjaga kesehatan, dan tetap ikuti mekanisme yang ada. Selanjutnya kedepan untuk bekerja sama Serta berkoordinasi dengan peserta partai politik,” kata Deker. (sal)