BMRKotamobaguKriminal

Penerimaan Anggota Polri, Polres Mulai Verifikasi Administrasi

Tampak para calon anggota Polri saat berada di Mapolres Bolmong untuk verifikasi administrasi dan pengecekan fisik.
Tampak para calon anggota Polri saat berada di Mapolres Bolmong untuk verifikasi administrasi dan pengecekan fisik.

PROBMR, KOTAMOBAGU–  Kepolisian  Resor Bolaang Mongondow  mulai  melaksanakan verifikasi administrasi dan  pengecekan fisik para calon anggota Polri,  baik yang mendaftar sebagai calon Taruna Akpol, Bintara PTU, dan Tamtama. Menurut  salah satu Staf Bagian Sumber Daya Manusia Polres Bolmong, Brikpka Jumadir, verifikasi adminitrasi yang dilakukan untuk para calon anggota untuk  memastikan apakah  syarat yang dimasukkan melalui pendaftaran secara on line  sudah  sesui persyaratan yang dicantumkan atau tidak.

“Untuk pendaftraan anggota Polri dilakukan secara on line melalui website. Jadi kami (Polres) hanya memverifikasi administrasi dan pengecekan fisik sesui persyaratan yang berlaku,” kata Jumadir.

Dirinya menambahkan, hingga saat ini jumlah para calon yang sudah terverifikasi administrasi masing-masing untuk Akademi Kepolisian 5 orang , Bintara PTU 145 orang, Bintara TI 1 orang, Bintara musik Kosong, dan Tamtama 13 orang. “Ini data sementara yang  admintrasinya sudah terverifikasi,” kata Jumadir.

Terpisah, Kepala Sub Bagian Humas  Polres Bolmong, AKP Saiful Tamu, saat di Konfirmasi menghimbau kepada para calon yang sudah mendaftar secara on line, untuk  segara mempersiapkan  dan melengkapi persyaratan sebelum di verifikasikasi. “Periksa dengan teliti berkas yang akan di bawa ke Bagian Sumber daya manunsia Polres Bolmong agar prosesnya bisa berjalan lancar,” kata Saiful.

Dirinya juga menyampaikan, kepada para pemuda/pemudi Bolaang  Mongondow Raya, yang ingin berkarir sebagai anggota Polri, silahkan membuka website resmi Polri dengan alamat penerimaan.polri.go.id  atau menghubungi Bagian Sumber Daya Manusia Polres Bolmong. “Kami siap melayani bagi siapa saja yang ingin memperoleh infomasi soal penerimaan anggota Polri,” kata Saiful.

Sementara itu, salah satu calon  yang mendaftar penerimaan anggota Polri, Frangki Kristian Manossoh, mengaku dirinya  tertarik mendaftar sebagai  calon anggota Polri karena  cita- cita sejak kecil dan ingin mengikuti jejak ayahnya yang juga merupakan anggota Polri. Bahkan,  Frangki mengaku pernah mengikuti seleksi calon anggota Polri tahun sebelumnya, namun belum berhasil.

“Saya sejak kecil memang bercita-cita ingin menjadi anggota Polri. Mudah-mudahan cita-cita saya bisa terwujud,”  ungkap  pemuda yang mendaftar sebagai calon taruna Akpol ini. (ddj)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close