Bolmut

Lumoto: Peran Dekab Bolmut Terus Diperkuat

Arman Lumoto
Arman Lumoto

BOLMUT – Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Bolaang Mongondow Utara
(Bolmut) berkomitmen agar berbagai program pemerintah daerah terutama
yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat dapat terealisasi dengan
baik. Untuk itu, fungsi DPRD sebagai pengawasan akan terus memperkuat
pengawalan agar seluruh program berjalan baik, sebagaimana yang
diharapkan oleh masyarakat bolmut. Seperti di sampaikan wakil ketua
DPRD bolmut, Arman Lumoto Sag, MPdI, bahwa kesuksesan program
pemerintah daerah salah satunya ditunjang dengan peran-peran DPRD.
Dimana, dengan fungsinya yakni budgeting, pengawasan dan legislasi,
Dekab memiliki pengaruh besar dalam program daerah. Makanya,
fungsi-fungsi DPRD harus lebih diperkuat dan dipertajam, agar
pembangunan daerah berjalan lebih baik. “Kami terus memaksimalkan
peran dan fungsi kita di Dekab, agar program pemerintah berjalan
baik,” ungkap Lumoto. Menurutnya, untuk fungsi pengawasan, prosesnya
akan dilakukan secara berkelanjutan. Begitu pula untuk fungsi
budgeting dan legislasi akan lebih dimaksimalkan.“Pengawasan secara
intens dilapangan terkait dengan program pemerintah mutlak untuk terus
dilakukan,” jelas Lumoto. Ditambahkanya, sebagai bentuk kontribusi
dalam memaksimalkan program pembangunan kedepan, maka DPRD akan terus
mengkaji langkah, dan terus mengawasi program pemerintah daerah.
”Sebagai kontribusi kepada masyarakat bolmut, kami akan terus
memperjuangkan dan mengawasi program pemerintah agar apa yang sudah
menjadi harapan masyarakat bolmut bisa tercapai,” jelas Lumoto.(fil)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close